Jumat, 19 Februari 2010

Manfaat Bersepeda untuk kesehatan

Bersepeda dan manfaat Untuk Hati dan jantung
Dengan bersepeda secara rutin tiap hari atau seminggu, akan melatih nafas kita untuk bernafas lebih panjang dibandingkan dengan tidak bersepeda. Bersepeda juga lebih mengasyikan apabila dilakukan bersama – sama keluarga atau teman. Dengan bersepeda juga dapat mnegurangi serangan jantung, tekanan darah tinggi dan diabetes.

Bersepeda dan berat badan
Bersepda dapat dijadikan salah satu program untuk mengurangi berat badan. Dengan bersepeda kita sama saja membakar energy yang dihasilkan dari makanan yang ita konsumsi sekitar 300 kalori. Hanya dengan 15 menit bersepeda 5 – 6 kali dalam seminggu kita akan mengurangi berat badan kita 11 pounds dalam satu tahun.

Bersepeda dan Polusi Udara
Tidak perlu khawatir dengan polusi udara yang disebabkan oleh lalu lintas kendaraan, hasil penelitian menyebutkan orang yang bersepeda lebih sedikit terkena polusi dari orang yang naik kendaraan bermotor, hal ini dimungkinkan karena odang yang bersepeda bernafas lebih teratur dan menghisap oksigen lebih banyak, apalagi jika dilakukan jauh dari keramaian lalu luntas kendaraan.
Jadi kesimpulannya adalah bersepeda adalah hal yang sangat positif dan dapat menguntungkan semua hal tentang lingkungan, dengan bersepeda kita dapat bebas macet, sehat badan, mengurangi resiko sakit, mengurangi polusi udara yang selama ini melekat di sekitar kita

Interaksi Manusia Dan Komputer

sebuah hubungan antara manusia dan komputer yang mempunyai karakteristik tertentu untuk mencapai suatu tujuan tertentu dengan menjalankan sebuah sistem interface. Kepada komputer diberikan data yang umumnya berupa deretan angka dan huruf. Kemudian diolah didalam komputer yang menjadi keluaran sesuai dengan kebutuhan dan keinginan manusia.

Tanpa disadari kita telah berinteraksi atau berdialog dengan sebuah benda atau monitro, yaitu dalam bentuk menekan tombol berupa tombol angka dan huruf yang ada pada keyboard atau melakukan satu sentuhan kecil pada mouse. Yang kemudian hasil inputan ini akan berubah bentuk menjadi informasi atau data yang seperti diharapkan manusia dengan tertampilnya informasi baru tersebut pada layar monitor atau bahkan mesin pencetak (printer).

Manusia jarang sekali menyadari proses interaksi dengan komputer. Manusia baru menyadari proses interaksi tersebut saat menemukan masalah dan tidak menemukan solusi pemecahannya. Biasanya manusia menyalahkan antarmuka yang kurang inovatif, kurang menarik, kurang komunikatif.

Interaksi bisa dikatakan dialog antara user dengan komputer. Model atau jenis interaksi, antara lain :
1. Command line interface (perintah baris tunggal)
contoh : unix, linux, dos
2. Menu (menu datar dan menu tarik)
contoh : hampir semua software menggunakan menu
3. Natural language (bahasa alami)
contoh : bahasa pemrograman terstruktur (belum objek)
4. Question/answer and query dialogue
contoh : mysql, dbase interaktif, dll
5. Form-fills and spreadsheets
contoh : excel, lotus, dll
6. WIMP
- Windows Icon Menu Pointer
- Windows Icon Mouse Pulldown Menu
yang termasuk komponen WIMP : button, dialogue boxes, pallettes, dll